TERKINI:

Ini Tips Dari Juara Tafsir Bahasa Inggris MTQN


MEDAN, Eksisnews.com - Niswatul Mufidah dari JawaBarat berhasil meraih  juara I kelompok putri lomba Tafsir Bahasa Inggris Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) XXVII 2018, Kamis (11/10) di Aula Gedung H Anif kompleks Unimed Jalan Pancing Medan.

Niswa yang tampil sebagai juara tersebut berhasil mendapatkan nilai tertinggi sebesar 196, menyusul kafilah Nangroe Aceh Darussalam (NAD) atasnama Masnaria Dewi Rahmah yang peroleh nilai 192,1, dan posisi ke-3 ditempati Izzatur Rifdah Ismail (DKI Jakarta) mendapat nilai 188,1.

Niswatul   memaparkan tips yang diberikan para pelatih untuknya bagaimana agar mencapai prestasi terbaik. "Kalau bicara tips, saya selalu ditekankan agar percaya diri, kedua luruskan hati, selanjutnya terus belajar dan terakhir banyak istirahat," kata Niswa saat ditemui usai menjadi peserta terakhir kelompok putri tafsir Bahasa Inggris, Kamis (11/10)..

Artinya, diakui putri berdarah Jawa Timur ini, kecenderungan persoalan teknis lebih banyak ditekankan pada dirinya dalam menghadapi lomba. "Jadi, memang tips itu aja ditekankan, jangan lagi lihat peserta lain, kalau kita nggak bisa lihatnya, yakin saja kalau kita punya potensi untuk yang satu ini," sebut Niswa yang tercatat sebagai mahasiswi Ilmu Al quran di Kota Bandung tersebut.

Sedangkan,  Masnaria Dewi Rahmah kafilah asal Nangroe Aceh Darussalam (NAD) untuk sampai ke final lomba tafsir Bahasa Inggris merasa bersyukur atas perhatian pemerintah Aceh yang peduli terhadap kafilahnya untuk bisa tampil optimal di MTQN.

Masnaria satu dari para kafilah asal Aceh yang dikirim pemerintah Aceh untuk persiapan MTQN ke Kota Pare Provinsi Jawa Timur untuk memperdalam Bahasa Inggrisnya.

"Hasil dari Pare, saya diuji tampil pada MTQ tingkat Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD) di Aceh Timur, alhamdulillah juara. Mudah-mudahan itu terjadi juga disini (Sumut)," harapnya sambil tersenyum.

Lebih lanjut, untuk kelompok putra tafsir golongan Bahasa Inggris dimenangkan Alfath Hibatul Wafi asal Banten dengan nilai 197,17, sedangkan dua finalis lainnya yakni Muhammad Akhsin (Jateng) hanya memperoleh nilai 194,33 dan terakhir Jeki Samudra Harahap (Riau) dengan nilai 191,3. (E2)


Tidak ada komentar: